[LOOKBOOK] Style Fashion 17 Agustusan Simple tapi tetap Stylish

Hi Guys,
melewati Ulang Tahun Indonesia, aku ingin membahas tentang busana yang aku gunakan pas 17 Agustusan kemarin. Nah, bagaimana momen 17 Agustus kalian? Lomba? Upacara? Well, kalau aku sih kebetulan ada upacara wajib dikantor, jadi meskipun 17 Agustus ini adalah tanggal merah, aku tetep bangun di pagi hari untuk mengikuti upacara dikantor. Tapiiii, untuk style yang ingin aku bahas ini, bukan busana yang aku gunakan pas upacara kekantor loh ya!!
Okeee lanjut lagi ke topiknya. Singkat cerita, pas 17 Agustus ini aku ada acara makan-makan sama temen di daerah Blok M. Untuk menghindari kemacetan, aku parkir mobil di Plaza Indonesia dan lanjut naik MRT. Tadinya nggak ada rencana untuk foto, tapi akhirnya malah jadi foto-foto juga di MRT. Ternyata moda transportasi MRT Jakarta ini bisa menjadi spot foto yang bagus juga loh, guys!

 

Super Simple kan?
Ini adalah style 17 Agustusan ala aku. Jadi, aku menggunakan atasan v-neck berbahan knit yang nggak terlalu tebal berwarna merah plus celana kulot warna putih yang menggambarkan bendera Indonesia yang berwarna merah-putih. Karena aku menggunakan moda transportasi umum, aku memakai slingbag yang tidak terlalu besar supaya nggak ribet pas lagi ambil atau masukin barang. Nggak lupa sebagai pemanis aku pake aksesoris berupa jam tangan supaya nggak terlalu polos. Dan yang terakhir, karena ini perjalanan dengan transportasi umum, aku pun menggunakan sendal jepit dari Birkenstock supaya tetep nyaman pas lagi jalan-jalan. Tambahannya, aku mencocokkan tone warna sendal dengan tas yang aku gunakan supaya match.

Sooo guys, gimana style fashion 17-an ala kalian?

If you any further questions, don't hesitate to let me know by comment below. Thank you for visit my blog!

☆ FIND ME ☆

Komentar

Posting Komentar